Rabu, 22 Februari 2017

Amylum Maydis dan Amylum Oryzae

AMYLUM MAYDIS


Nama latin : Zea mays L.
Mikroskopik:
biasanya sebagian besar berupa butiran poligonal dengan sudut membulat  atau butiran hampir bulat ,garis tengah  sampai lebih kurang 35 um ,hilus ditengah berupa titik atau bintang. yah begitulah seperti gambar disamping.

AMYLUM ORYZAE 


Nama latin :Oryza sativa  L.
Mikroskopik:
       Butiran kecil dengan  ukuran 3-12 um, berbentuk poligonal bersudut tajam. biasanya bisa ditemukan di  dalam    butiran majemuk yang berukuran 2-100  butir.Hilus hanya tampak pada granul yang besar dan tredapat di tengah. dan sayangnya.. Lamela tidak jelas. 

Amylum Manihot dan Amylum Tritici

AMYLUM MANIHOT




Nama latin :Manihot utillissima Pohl
Mikroskopik:
Nah, kalo yang ini.. bentuknya butir tunggal atau bergelombolan. Biasanya butir tunggal itu berbentuk lonjong atau topi baja dengan ukuran antar 5-25um. Hilusnya terletak di  tengah dengan jelas seperti titik atau kadang-kadang segitiga.  Lamela ada tapi kurang jelas.

AMYLUM TRITICI



Nama latin :Triticum vurgare L.  Mikroskopik :Butir tunggla besar,dilindungi oleh butiran kecil .Bentuk serupa lensa bundar atau jorong,kadang-kadang berbentuk ginjal. Hilus terletak ditengah tidak jelas, Berupa titik atau celah.Lamela tidak jelas. kalo dari gambar bentuk nya emang hampir mirip sama Amylum solani, cuma yang bikin berbeda itu adalah butiran butian dari Amylum tritici lecih renggang dan kecil. 

Cucurmae Rhizoma

CURCUMAE RHIZOMA
Nama Lain                 
Temu lawak, Koneng gede
Nama tanaman asal    
Curcumae xanthorrhiza (Roxb)
Keluarga             
Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama     
Minyak atsiri yang mengandung felandren dan tumerol, zat warna kurkumin, pati. Kadar minyak atsiri tidak kurang dari 8,2 % b/v
Penggunaan               
Kolagoga, Antispasmodika
Pemerian    
Bau khas aromatik, rasa tajam dan pahit
Bagian yang digunakan    
Kepingan akar tinggal
Keterangan    
-Waktu Panen              
Panenan dilakukan apabila daun dan bagian diatas yang sudah mengering. Untuk daerah yang musim kemaraunya jelas penanamannya dilakukan pada musim kemarau berikutnya. Di daerah yang banyak dan merata curah hujannya dan tidak jelas musim kemaraunya tanaman dapat dipanen pada umur 9 bulan atau lebih. Cara panen dilakukan dengan membongkar rimpang menggunakan garpu.
Syarat Temulawak kering untuk ekspor sebagai berikut
Warna         
Kuning jingga sampai coklat
Aroma      
Khas wangi aromatik
Rasa        
Pahit, agak pedas
Kelembaban          
Maksimum 12%
Abu             
3-7%
Pasir               
1%
Kadar minyak atsiri      
Minimal 5 %
-Penyimpanan        
Dalam wadah tertutup baik.

Calami Rhizoma

Jeringau (Acorus calamus) adalah tumbuhan terna yang rimpangnya dijadikan bahan obat-obatan. Tumbuhan ini berbentuk mirip rumput, tetapi tinggi, menyukai tanah basah dengan daun dan rimpang yang beraroma kuat. 
Nama  lain     :Dringo, Jaringau , Calamus, Sweetflag
Nama  tanaman asal:Acorus calamus (L)
Keluarga:Araceae
Zat berkhasiat utama/isi:Minyak atsiri mengandung egenol. asaron. asaril aldehid. Zat pahit akorin, zat penyamak, pati, akoretin, tannin. Kadar minyak atsiri tidak kurang dari 2,5 % v/b                                          
Penggunaan:Bahan pewangi, karminativa, insektisida, demam nifas
Pemerian:Bau khas aromatik, rasa pahit, agak pedas.
Bagian yang digunakan:Akar tinggal
Keterangan:
- Waktu panen:Dikumpulkan pada waktu daun mulai kering,  dibersihkan dari semua bagian tanaman lain,tetapi tidak dikupas, biasanya diperoleh dari tanaman berumur 1 tahun. Bila panenan dilakukan kurang dari 1 tahun hasilnya berkurang, dan bila lebih dari 1 tahun hasilnya  masih dapat ditingkatkan.                    
- Penyimpanan:Dalam wadah tertutup baik

Zingiberis Rhizoma dan Zingiberis Purpurei Rhizoma

ZINGIBERIS RHIZOMA


Nama lain :
Jahe 
Nama tanaman asal :
Zingiber officinale 
Keluarga :
Zingiberaceae 
Zat berkhasiat utama :
Pati, damar, oleo resin, gingerin, minyak atsiri yang mengandung zingeron, zingiberol, zingiberin, borneol, kamfer, sineol, dan felandren. 

Penggunaan :
Karminativa, stimulansia, diaforetika 
Pemerian :
Bau aromatik, rasa pedas 
Bagian yang digunakan :
Akar tinggal yang sebagian kulitnya telah dikupas 
Keterangan :
- Waktu panen :
Panenan dapat dilakukan pada umur 9-12 bulan setelah tanam. Panenan pada umur 6 bulan dapat dilakukan untuk mendapatkan rimpang muda, kurang berserat, yang umumnya dipakai membuat manisan dan keperluan bumbu dapur. Panen pada umur 9-12 bulan dilakukan bila tanaman mulai mengering seluruhnya sampai sudah rebah rumpun-rumpunnya. 
- Jenis-jenis jahe berdasarkan bentuk :
1. Jahe putih besar, rimpangnya lebih besar dan ruas rimpangnya lebih menggembung.
2. Jahe putih kecil, ruasnya kecil agak rata sampai sedikit menggembung.
3. Jahe merah, rimpangnya berwarna merah dan lebih kecil dari jahe putih kecil. 
- Jenis-jenis jahe berdasarkan pengolahan :
1. Jahe segar yang direndam dalam air mendidih, kemudian dikeringkan cepat-cepat disebut jahe hitam.
2. Jahe segar yang dicuci secara hati-hati dikupas lapisan gabus dan dicuci berulang-ulang dan dikelantang. Jika di maserasi dengan air kapur akan nampak putih karena lapisan kapurnya dan disebut jahe putih.
3. Jahe segar atau yang dikeringkan tanpa pengolahan khusus dan dipakai untuk bumbu masak disebut jahe hijau.
Penyimpanan : Dalam wadah tertutup 

ZINGIBERIS PURPUREI RHIZOMA


Nama lain :
Cassumunar Rhizoma, Bengle 
Nama tanaman asal :
Zingiber cassumunar, Zingiber purpureum 
Keluarga :
Zingiberaceae 
Zat berkhasiat utama :
Minyak atsiri mengandung sineol, damar lunak yang pahit, albuminoid 

Penggunaan :
Karminativa, menghangatkan badan 
Pemerian :
Bau aromatik khas, rasa agak pahit dan agak pedas 
Bagian yang digunakan :
Akar Tinggal 
Keterangan :
Waktu panen :
Setelah tanaman berumur 1 tahun 
Penyimpanan :
Dalam wadah tertutup 

Amylum?

Image result for gambar amilum



Amilum adalah salah satu contoh polisakarida. Polisakarida itu sendiri merupakan polimer dari beberapa monosakarida. Amilum atau pati terdapat pada biji – bijian, misalnya padi, jagung, gandum, atau pada umbi – umbian, misalnya ketela, singkong, talas, dan kentang. 

Rhizoma?

Kalian tau nggak, Rhizoma?

Rhizoma adalah modifikasi batang tumbuhan  yang tumbuhnya menjalar di bawah permukaan tanah dan dapat menghasilkan tunas dan akar baru dari ruas-ruasnya.